Jumat, 02 November 2012

Pelopor 7 String Guitar




Steve Vai yang mempelopori penggunaan gitar 7 senar saat ia masih bersama David Lee Roth Band menggarap mini album pertama mereka Crazy From the Heart pada tahun 1985. Saat itu Steve merasa perlu untuk sekali memainkan nada rendah demi mengimbangi nada bass Billy Sheehan yang sering menyetem bassnya dengan drop tuning (DADG). Juga tetap menjangkau nada tinggi standar demi menyamai lengkingan vokal David.
Atau singkatnya
 Steve membutuhkan gitar yang mempunyai range lebih dari 4 oktaf agar ia lebih leluasa dalam memilih nada yang dimainkan. maka pabrik Ibanez menjawabnya dengan membuatkan gitar 7 senar. Senar ke-7 tersebut bernada B rendah dan diletakkan diatas senar ke-6 yang bernada E. Gitar Ibanez tersebut juga sudah dilengkapi dengan locking dan tremolo system dan Floyd Rose.
tetapi di album terebut, Steve belum mampu bermain maksimal dalam penggunaan tujuh senarnya. begitu pula pada saat ia memperkuat formasi Whitesnakes di tahun 1989 dan tampil di album Slip of the Tongues.
Baru pada tahun berikutnya 1990 saat ia memunculkan album solo gitar passion and Warfare, di situ baru benar-benar terdengar kedahsyatan gitar tujuh senarnya tersebut. album ini kemudian menjadi salah satu album solo gitar terbaik dan esensial.
Gitar Tujuh senar juga dipakai oleh John Petrucci Dream Theater. ia memakai gitar seperti ini dengan alasan yang sama dengan Steve Vai agar dapat lebih leluasa dalam memilih dan memainkan nada.
menurutnya gitar standard dengan enam senar sangat terbatas untuk musik ribet macam neo progressive yang memang diusung Dream Theater.
Pada Tahub 90-an. Gitar 7 senar juga marak dipakai oleh para gitaris dari band-band seperti Deftones, Korn, atau Limp Bizklit. tetapi mereka menggunakannya untuk alasan yang berbeda dengan pendahulu mereka.
mereka menggunakan 7 senar demi memudahkan memainkan nada dasar B. karena para vocalis band-band tersebut merasa berat jika harus menjangkau dari nada dasar E.
mereka kadang malah tidak pernah memainkan nada tinggi walaupun sedang memainkan solo. dengan demikian mereka tidak memerlukan senar E tinggi (senar nomor satu pada gitar standard). itulah mengapa akhirnya muncul baritone Gitar (gitar enam senar dengan senar terendah B) yang setemannya dari rendah ke tinggi adalah B,E,A,D,G(atau F#) dan B sebanyak 2 setengah step. intinya baritone Gitar mempunyai seteman 2 setengah nada lebih rendah daripada gitar standard.

7 STRINGSZ

2 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Pelopor gitar bersenar lebih dari 6 adalah pria kelahiran kupang yg besar di belanda andy tielman The tielman brothers. Tahun 1961 Andy tielman merasa terlalu berat dengan gitar less paulnya ia berganti fender Jazzmaster yang kemudian di modifikasi sendiri menjadi bersenar 10 alhasil suara gitar modifikasinya mendapat suara yg gahar dan bagus sayang publik tak banyak tau karena andy saat manggung sering menutupi headstock gitarnya dengan penutup semacam kain handuk agar trik dan gitar modifikasinya tidak di tiru dan diketahui banyak orang.

    BalasHapus